03 September 2003

Situs Batak

Lagi-lagi tentang Batak ! [Namanya juga situs Batak !]

Aku lagi iseng masukin kata 'orang batak di google. Dan inilah beberapa situs yang aku temui :
a. Sejarah orang batak ;
b. Kopi Batak.
c. Orang Batak di rantau.
d. Gadis Batak

Kalo yang ini, katanya situs resmi pemerintah daerah tingkat dua Tapanuli.
a. Tapanuli Utara
b. Tapanuli Tengah
c. Tapanuli Selatan

02 September 2003

Keistimewaan Ungkapan Batak (1)

Belajar ungkapan & kata penting Batak
-------------------------------
Copyright (c) ForumTapanuli (FT - forumtapanuli@yahoogroups.com)
By: Manaek Sinaga

1. Dalihan na tolu: tungku nan (yang) tiga
Ini mengandung makna bahwa ada 3 unsur yang menjadi pedoman menjalankan falsafah batak, menjadi asas hubungan kekeluargaan/ kekerabatan pada kehidupan sosial batak.
Ketiga unsur tsb:
-Dongan tubu/ sabutuha (teman semarga)
-Hula-hula (pihak keluarga/marga dari istri)
-Boru (pihak yang mengambil istri dari marga kita/menikahi anak perempuan kita)

2a. Ruma Gorga: rumah adat batak

2b. Boraspati: cicak
Boraspati merupakan falsafah batak dengan filosofi lengketnya dipermukaan apa saja. Boraspati dipahat sebanyak 2 pada rumah adat batak.

2c. Baringin: pohon beringin
Gambar pohon beringin ini ada pada rumah adat batak. Leluhur dulu suka duduk dan bertemu di bawah pohon beringin yang sejuk dan nyaman karena daunnya yang lebat.

3a. Hasangapon= kedudukan terhormat, kemuliaan, martabat.
3b. Hagabeon= banyak/ punya keturunan, banyak anak.
3c. Hamoraon= kekayaan atau kemakmuran.
Ketiga kata tsb: 3H, merupakan cita-cita/ harapan orang pada umumnya dari dahulu.

4. Anakhonhi do ha moraon di ahu, anakhonhi do hasangapon di ahu, anakhonhi do na ummarga di ahu.
Artinya: anak-anakku lah kekayaan bagiku, anak-anakku lah kehormatan bagiku, anak-anakku lah yg paling berharga bagiku.

5. Maradu marrenteng lanok di tanggurungku holan manarihon ho. Artinya: sampai bertelur lalat di punggungku hanya untukmu.

6. Hugogo pe mansari arian nang bodari holan pasingkolahon gellenghi.
Artinya: kerja keras pun aku siang dan malam hanya untuk menyekolahkan anak-anakku itu.

7. Mulak tondi to jabu
Artinya: kembali roh (semangat) ke rumah, kembali kepada citra hidup semula, back to basic

8. Manganghat tohuh tu poring, molo mate hahana anggina soring.
Artinya: melompat kodok ke tempat air, kalau kakaknya meninggal adiknya mengganti. Ini merupakan ungkapan adat batak yang meminta adiknya (atau yang dekat/ semarga) menggantikan kakaknya sebagai istri bila kakaknya meninggal.

9. Pabidang panggagatan: melebarkan bidang ekonomi

10. Roha daging atau hisap-hisap ni daging: hawa nafsu

11. Nunga piga dakdanak di hamu, piga mai dalahi piga daboru.
Artinya: sudah berapa anakmu, berapa laki-laki berapa perempuan.

12. Indahan di balanga: nasi di kuali

Ungkapan-ungkapan bertendensi persatuan/ mufakat sbb:

13a. Aek godang tu aek laut, dos ni roha sibahen na saut
Artinya: air sungai besar ke air laut, kebulatan hati untuk mencapai mufakat.
13b. Rim ni tahi do gogona: kebersamaan adalah kekuatan

Ungkapan-ungkapan bertendensi/ berbau negatif sbb:

14a. Situnjang na robung sidegehon na ompas
Artinya: menyepak yang terjerumus menginjak yang sudah terhempas.
14b. teal: sombong, belagu, banyak tingkah berlebihan
14c. na teal ma ho: sombong amat kamu, kamu berlagak pintar/hebat tetapi sebenarnya tidak (actually it's nothing).
14d. elat: iri, mencela kebaikan orang
14e. late: sirik (iri yg jahat),tidak mau orang lain berhasil
14f. mangalatei: menjerumuskan orang karena iri yg jahat

15. saur matua: panjang umur
16a. hamajuon: kemajuan
16b. harajaon: kekuasaan
16c. halak na mora: orang yang kaya/ terpandang
16d. halak na bisuk: orang yang arif/ bijak
16e. bisuk: bijak, cerdik, pandai membawa diri
16f. habisukon: kearifan, kebijakan
17. uhum: hukum

18. A: "Aha do na mangatur negara on?"
B: "Hepeng!".
Artinya: A: "Apa yang mengatur negara ini?"
B: "Uang!"